Laznas BMH Jabar Bahagiakan Santri di Tiga Titik dalam Perayaan Hari Santri

Khazanah  
BMH menyalurkan sarung dan mukena untuk santri di tiga titik di Jawa Barat, dalam rangka momentum Hari Santri Nasional, Sabtu (22/10/2022).
BMH menyalurkan sarung dan mukena untuk santri di tiga titik di Jawa Barat, dalam rangka momentum Hari Santri Nasional, Sabtu (22/10/2022).

Destinasi.republika.co.id -- Laznas BMH menghadirkan kebahagiaan untuk santri di tiga titik di Jawa Barat saat perayaan Hari Santri dengan pembagian sarung dan mukena. Total ada 200 paket sarung dan mukena telah disalurkan.

"Mereka adalah santri Pesantren Quran Center di Cilengkrang, Kabupaten Bandung. Kemudian Pesantren Agropreneur di Bandung Barat dan para santri Rumah Quran yang ada di Kuningan," terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Jawa Barat, Ona Satria, Sabtu (22/10/2022).

Rizki, salah seorang santri mengaku bersyukur dengan adanya sarung dari Laznas BMH di momentum Hari Santri.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Alhamdulillah kami sampaikan terima kasih kepada BMH dan para donatur. Akhirnya kesampaian hajat ingin punya sarung baru," ungkapnya penuh haru.

Ustadz Maman pun demikian. "Terimakasih. Alhamdulillah, BMH telah memberikan kebahagiaan untuk santri kami. Semoga semua kebaikan ini Allah balas dengan kebaikan berlipat ganda," ungkap guru Rumah Quran Miftahul Ilmi di Kuningan itu, sumringah.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Irwan Kelana adalah cerpenis, novelis, wartawan dan penikmat travelling.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image