SD Prestasi Global Sambut Bulan Bahasa, Diisi Aneka Perlombaan

Pendidikan dan Literasi  
SD Prestasi Global Depok menyambut Bulan Bahasa dengan mengadakan aneka perlombaan yang diadakan pada 24-27 Oktober 2022. (Fot-foto: Dok Sekolah Prestasi Global)
SD Prestasi Global Depok menyambut Bulan Bahasa dengan mengadakan aneka perlombaan yang diadakan pada 24-27 Oktober 2022. (Fot-foto: Dok Sekolah Prestasi Global)

Destinasi.republika.co.di -- ulan Oktober ditetapkan sebagai Bulan Bahasa dan Sastra. Untuk diketahui, alasan ditetapkannya Bulan Oktober Bulan Bahasa dan Sastra yaitu merujuk pada sejarah Bangsa Indonesia.

Sejarah mencatat tanggal 28 Oktober 1928Sumpah Pemuda dikumandangkan dalam keputusan Kongres Pemuda II ,di Jakarta. Sejak itulah ditetapkan pula bahasa resmi yang digunakan untuk bermasyarakat , yakni Bahasa Indonesia.

Pada kesempatan tahun ini SD Prestasi Global yg beralamat di jalan Palem I nomor 1 Mampang Indah II, Rangkapan Jaya, Depok, tidak mau ketinggalan menyambut Bulan Bahasa. Caranya dengan mengadakan berbagai jenis lomba dengan tema Berkembang Kreasiku dalam Bahasaku.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Salah satu lomba dalam rangka Bulan Bahasa 2022 yang diadakan oleh SD Prestasi Global.
Salah satu lomba dalam rangka Bulan Bahasa 2022 yang diadakan oleh SD Prestasi Global.

Kegiatan ini meliputi lomba menyanyikan lagu-lagu daerah, membaca puisi, dongeng Betawi, kreasi Mozaik, kreasi mading literasi ,dan membuat komik strip. Siswa siswi sangat antusias mengikuti aneka perlombaan tersebut.

"Dengan dilaksanakannya kegiatan Bulan Bahasa, Sekolah Prestasi Global bukan saja menggali kompetensi siswa melainkan juga memberikan wadah dan kesempatan untuk menggembangkan kemampuan para siswa/ i di ajang lomba tingkat sekolah berikutnya,” kata Mustopa selaku kepala sekolah SD Prestasi Global .

Kegiatan puncak Bulan Bahasa yang dilaksanakan Kamis, 27 Oktober 2022 diisi dengan pengumuman pemenang lomba, pemberian penghargaan dan penampilan para pemenang lomba serta ditutup dengan drama Betawi .

Bahasa Indonesia adalah bahasa pemersatu bangsa. “Marilah kita melakukan yang terbaik dengan menanamkan kebanggaan berbahasa Indonesia pada diri sendiri dan kepada orang lain,” ujar Ahmad Faisal selaku direktur Prestasi Global.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Irwan Kelana adalah cerpenis, novelis, wartawan dan penikmat travelling.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image