Bersama Satgas Bencana BUMN, PT Surveyor Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur.

Umum  
PT Surveyor Indonesia bersama Satgas Bencana BUMN menyalurkan bantuan untuk korban gempa Cianjur. (Foto: Dok PTSI)
PT Surveyor Indonesia bersama Satgas Bencana BUMN menyalurkan bantuan untuk korban gempa Cianjur. (Foto: Dok PTSI)

Destinasi.republika.co.id- PT Surveyor Indonesia sebagai anggota IDSurvey beserta seluruh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sigap membantu masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (21/11/2022).

Sesuai arahan Menteri BUMN, Erick Thohir, bahwa perusahaan-perusahaan milik negara harus hadir di tengah-tengah masyarakat terdampak untuk membantu, mendampingi, dan menyampaikan pesan bahwa mereka tidak sendirian. "BUMN melalui Satgas Bencana BUMN dan Yayasan BUMN untuk Indonesia langsung menuju lokasi terdampak, Satgas Bencana BUMN juga mengerahkan sejumlah alat berat dan peralatan lain yang dibutuhkan mengingat banyak fasilitas umum yang mengalami kerusakan," ujar Erick.

Adapun bantuan yang diberikan ID Survey antara lain air minum kemasan, makanan, obat-obatan, vitamin, popok bayi, pembalut wanita, dan perlengkapan mandi yang diserahkan ke Posko Satgas Bencana BUMN di Kelurahan Cijedil, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"PT Surveyor Indonesa turut prihatin atas musibah yang terjadi. Kami bergerak cepat berkoordinasi dengan Satgas Bencana BUMN memberikan bantuan untuk memenuhi kebutuhan dasar para korban, “ ujar Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko PT Surveyor Indonesia, Rosmanida Zulkifli, melalui rilis, Kamis (24/11/2022).

Ia menambahkan, kepedulian PT Surveyor Indonesia ini sebagai bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) perusahaan yang tidak hanya berkontribusi untuk penciptaan nilai ekonomi, tetapi juga membantu negeri, khususnya pada saat sulit seperti bencana gempa. “PT Surveyor Indonesia akan terus berkoordinasi dengan Satgas Bencana BUMN untuk menyalurkan berbagai kebutuhan yang diharapkan dapat meringankan beban masyarakat terdampak,” ujarnya.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Irwan Kelana adalah cerpenis, novelis, wartawan dan penikmat travelling.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image